News & Events
Ini lo menu umum sarapan orang Jepang !
- October 19, 2021
- Posted by: Appkey 001
- Category: Makanan Jepang
Memulai hari dengan sarapan merupakan sebuah rutinitas yang lazim dilakukan, tidak hanya di Indonesia. Budaya sarapan pun dianggap penting oleh orang Jepang, sarapan orang Jepang memiliki komponen kaya protein, sayuran, dan rasa nikmat. Lalu mengapa sarapan dianggap penting bagi orang Jepang? Dan bagaimana cara membuat sarapan orang Jepang? Mari kita bahas pada materi kali ini.
Konsep sarapan orang Jepang
Bagi mina san yang kerap kali menyantap sarapan menggunakan roti dan sereal, sarapan orang Jepang akan terasa seperti makan siang. Hal ini karena komposisi yang terkandung dalam menu sarapan orang Jepang terlihat ‘penuh’, tidak sederhana sepeti sarapan kebanyakan orang. Dipenuhi dengan nutrisi seperti, ikan salmon, nasi, sup miso, dan sayuran. Komposisi ini merupakan menu sarapan orang Jepang iyang tradisional atau terbilang cukup sederhana.
Orang Jepang memiliki prinsip yang cukup mendasar mengenai sarapan, budaya timur yang begitu melekat pada sarapan orang Jepang adalah tubuh yang dipenuhi nutrisi akan berkembang dengan baik seiring matahari terbit. Maka dari itu sarapan orang Jepang harus dipenuhi dengan komponen yang biasa disebut dengan empat sehat lima sempurna.
Sarapan yang baik akan menunjang asupan energi untuk seharian, orang Jepang memiliki pemikiran bahwa sarapan yang baik akan membantu perkembangan baik dalam mental dan fisik. Sehingga kegiatan dalam satu hari bisa dikerjakan dengan baik, maka dari itu bila sarapan terlewat maka orang Jepang merasa tidak memiliki tenaga dalam menjalankan aktivitas.
Menu sarapan orang Jepang
Menu sarapan orang Jepang memiliki beragam jenis, untuk jenis sarapan orang Jepang tradisional terdiri dari komponen sebagai berikut :
- ご飯 : gohan : nasi
- 汁 : shiru : sup Miso khas Jepang
- おかす: okasu : menu utama dan dua menu tambahan berupa sayur
- 香の物: kouno mono : piring kecil berisi acar pelengkap
Selain itu, sarapan orang Jepang yang secara umum dikonsumsi pada masa kini tidak jauh berbeda terdiri dari :
- Nasi
- Sup Miso
- Ikan
- Telur (bisa berupa mentah atau yang sudah diolah)
- Sayuran
- Acar
- Rumput laut
- Natto
Dari kedua jenis sarapan orang Jepang tersebut, komponen paling penting harus mencakup karbohidrat, protein, makanan berserat, mengandung omega 3, mengandung kalsium, zat besi, dan vitamin dalam satu paket makanan. Meskipun tidak terbilang harus memenuhi keseluruhan komponen, namun setidaknya nutrisi berupa karbohidrat dan protein harus terapan pada menu sarapan orang Jepang.
Cara membuat sarapan orang Jepang
Karena makanan pokok orang Jepang sama halnya dengan budaya timur, yaitu membutuhkan nasi sebagai asupan utama karbohidrat. Maka ada tiga tips utama yang bisa direkomendasikan bagi mina san yang ingin membuat menu sarapan orang Jepang.
Kreativitas
Membuat menu sarapan orang Jepang dengan menambahkan kreativitas tentu begitu menyenangkan, mencampurkan komponen-komponen serta bumbu masakan sesuai selera akan membuat sarapan kalian semakin nikmat untuk disantap.
Makanan sisa
Bila mina san tidak memiliki waktu cukup untuk mempersiapkan sarapan, biasanya orang Jepang selalu mempersiapkan atau menggunakan makanan sisa semalam yang belum habis. Sehingga sarapan orang Jepang hanya tinggal dihangatkan, atau sarapan orang Jepang pun bisa menggunakan makanan beku. Seperti saat melakukan kegiatan belanja bulanan, mina san bisa sekaligus membeli stok untuk sarapan.
Fleksibel
Tips terakhir yang direkomendasikan adalah jangan pernah memaksa membuat sarapan, maksudnya adalah bila mina san tidak memiliki makanan sisa, persediaan makanan habis, maka mina san tidak harus memaksa membuat sarapan orang Jepang. Belilah makanan cepat saji atau sekedar roti di mini market, hal ini akan membuat waktu lebih efisien dalam menjalankan kegiatan sehari-hari.
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya bahwa komposisi sarapan orang Jepang harus memenuhi nutrisi tiap harinya, namun bila menu sarapan hanya terpaku itu-itu saja pun akan memberikan rasa bosan. Maka dari itu berikut merupakan alternatif komposisi sarapan orang Jepang yang bisa digunakan.
Nasi
Nasi yang disajikan dalam sarapan orang Jepang sama halnya seperti nasi biasa, namun bila mina san merasa bosan dan butuh menu sarapan dengan alternatif baru bisa menggunakan rekomendasi di bawah ini.
- Nasi kukus
- Nasi merah
- Nasi campur
- Bubur
Sup miso
Sup Miso terbilang komponen ‘wajib’ dalam sarapan orang Jepang, sup bening ini seakan memberikan tekstur tersendiri saat dikonsumsi dengan nasi. Dengan memiliki bumbu khas Jepang, membuat sarapan orang Jepang lebih nikmat untuk disantap. Berikut jenis-jenis dari sup miso yang ada.
- Kabocha miso soup (sup dengan jamur, sayur, potongan kacang)
- Tonjiru soup (sup dengan potongan daging babi)
- Kakitamajiru (sup dengan telur)
Ikan
Ikan pun merupakan komponen penting dalam sarapan orang Jepang, memiliki protein tinggi tentu memberikan manfaat besar kepada energi untuk membantu menjalani kegiatan sehari-hari. Dan jenis-jenis ikan berikut bisa dikonsumsi untuk sarapan orang Jepang.
- Ikan asin
- Ikan makarel
- Ikan salmon asin
- Ikan tuna
Telur
Telur memberikan asupan nutrisi penting dalam sarapan orang Jepang, memiliki kandungan omega 3 yang cukup besar tentu begitu bermanfaat saat di konsumsi sebagai menu sarapan orang Jepang. Berikut alternatif olahan telur untuk sarapan orang Jepang.
- Telur mentah
- Omelet khas Jepang
- Tamagoyaki
Sayuran
Setelah dipenuhi dengan karbohidrat serta protein, dalam sarapan orang Jepang memiliki pun harus memiliki komponen penting berupa sayur-sayuran. Dan berikut olahan sayuran yang bisa menjadi rekomendasi.
- Bayam dengan bumbu
- Salad tahu
- Kacang hijau
- Potongan brokoli dengan minyak
Acar
Meskipun dalam budaya sarapan di Indonesia, acar bukan merupakan komponen yang harus ada saat sarapan. Bahkan tidak lazim dikonsumsi saat sarapan, namun sarapan orang Jepang memiliki khas pada olahan acar.
- Acar timun
- Acar lobak
- Acar kol
- Acar wortel dicampur dengan acar lobak yang manis
Terakhir untuk menu sarapan orang Jepang tentu harus dilengkapi komponen tambahan berupa rumput laut, natto, dan minuman berupa teh hijau atau dikenal denhan ocha. Berbeda dengan teh hijau di Indonesia yang memiliki rasa manis, teh hijau asli Jepang tidak memiliki rasa cenderung pahit. Teh hijau Jepang memiliki khasiat kesehatan yang cukup tinggi.
Demikian pembahasan materi kali ini mengenai sarapan orang Jepang, semoga bisa membantu mina san dalam menambah wawasan dalam konteks makanan pokok orang Jepang. Poin penting dari pembahasan kali ini adalah orang Jepang begitu menganggap penting sarapan, karena sarapan orang Jepang memiliki komposisi yang sehat dan baik penunjang kegiatan sehari-hari. Terima kasih karena telah membaca pembahasan kali ini, semangat selalu dalam belajar bahasa Jepang. Mina san Ganbarimashou!!