Curriculum
Course: Materi Tata Bahasa JLPT N3 | Lengkap
Login
Text lesson

Penggunaan Kata Sambung ~たとえば

みんなさんお元気ですか?Berjumpa lagi dengan saya di sini, saya harap kalian tidak bosan ya membaca tulisan-tulisan saya. Pada segmen ini kita akan belajar mengenai kata sambung atau 接続助詞.  Ada beragam 接続助詞 dalam bahasa Jepang salah satunya 舗設の接続助詞yaitu kata sambung yang digunakan untuk menyatakan penjelasan tambahan dari kalimat sebelumnya. Untuk jenis 接続助詞yang lainnya akan saya bahas satu persatu pada segmen yang lain ya, saat ini kita akan fokus pada penggunaan salah satu jenis setsuzokushi saja.

Salah satu jenis接続助詞 / kata sambung yang termasuk dalam 舗設の接続助詞 yaitu たとえば.たとえば dalam bahasa Indonesia diartikan sebagai misalnya atau contohnya. Berhubung kita mempelajari kata sambung, pola kalimatnya tidak terikat dengan kata kerja, kata benda dan kata sifat seperti yang terdapat pada segmen-segmen sebelumnya karena kata sambung hanya sebagai tambahan dari kalimat sebelumnya bukan pembentuk suatu kalimat.  Langsung saja kita lihat pola kalimat yang menggunakan kata sambung たとえば.

Kata Sambung たとえば + frasa

Dalam penggunaannya, dibelakang たとえば ditambahkan frasa. Apakah kalian sudah tahu apa itu frasa? Meskipun mina san sudah tahu tetapi saya ingin menjelaskan sedikit apa itu frasa.  Frasa adalah gabungan dua kata atau lebih yang memiliki makna tetapi tidak termasuk subjek dan predikat sehingga frasa tidak bisa menjadi sebuah kalimat, tetapi frasa bisa menjadi unsur subjek, predikat atau unsur lainnya pada sebuah kalimat. Tidak ada batasan jumlah kata pada sebuah frasa, yang jelas frasa itu lebih dari satu kata. Itu sekilas tentang frasa ya. Untuk lebih memahami tentang penggunaan たとえば saya akan tulis beberapa contoh penggunaan kata sambung たとえば.

Contoh :

1.いま読んでいる小説にはたくさん学びことがある。たとえば勇気のことです。 (pada novel yang sedang saya baca terdapat banyak hal yang bisa dipelajari misalnya tentang keberanian.)

2.若いのときにたくさんよいことをやってください。たとえば親を守ることです。(pada saat muda lakukanlah banyak hal yang baik, misalnya merawat orang tua)

3.今休んでいてもねってばかりはだめ、ほかの事おやって。たとえばともだちと遊びます。 (Meskipun sedang libur janganlah tidur terus lakukan aktifitas lain, misalnya bermain bersama teman.)

4.日本料理が美味しくても他の料理を食べてみて。たとえばイタリアの料理。 (masakan Jepang memang enak tetapi cobalah masakan yang lain. Misalnya masakan Italia)

5.マタハリーデパートでたくさんブランドがる。たとえばZara やH&M などです。(di matahari department store terdapat banyak barang bermerk. Misalnya zara, H&M dan lainnya).

Dari kelima contoh di atas sangat jelas penggunaan kata sambung たとえば yaitu digunakan sebagai penjelasan tambahan dari kalimat sebelumnya. Mudah bukan? saya pikir tidak sesulit yang dipikirkan, semoga mina san bisa memahami dengan baik mengenai kata sambung たとえば. Kata sambung たとえば sangat sering digunakan dalam percakapan sehri-hari. Mina san bisa membuat contoh kalimat lain yang lebih bervariasi sambil menambah kosakata mina san. Untuk segmen kali ini saya akhiri sampai disini semoga tulisan ini bermanfaat dan sampai jumpa pada segmen berikutnya. Yuk simak terus update materi terbaru dari kami ikuti terus situs https://jepang-indonesia.co.id/